Minggu, 18 Desember 2016

Yuk, Buat Hair Mask Khusus Rambut Berwarna!


Kamu yang sering gonta-ganti warna rambut tentu sudah tidak asing dengan bergaam produk pewarna rambut. nah, kebiasaanmu ini juga memerlukan perawatan rambut khusus agar rambut tidak menjadi rusak. Salah satunya adalah dengan menagplikasikan masker khusus rambut berwarna. Namun, masker pabrikan juga memiliki kandungan bahan kimia yang dapat menyebabkan rambut tampak semakin kusam dan kering. Sebagai gantinya, kamu bisa menyiasatinya dengan cara berikut.

Masker Telur
Bagi kamu yang ingin merawat rambut agar menajdi lebih sehat meski gonta-ganti cat rambut bisa mencoba menggunakan masker berbahan telur. Masker satu ini sangat mudah untuk membuatnya. Cukup dengan mencampurkan satu buah telur dengan minyak zaitun dan memulaskannya pada kulit kepala serta batang rambut secara merata.
Masker Avokad
Tak suka dengan bau amis dari telur? Tenang, kamu bisa mencoba masker lain yang terbuat dari buah. Salah satunya adalah avokad yang mengandung vitamin B, E dan K. kandungan tersebut menjadikan rambut dan kulit kepala menjadi lebih sehat dan lembap. Tidak heran jika rambut tampak berkilau dari biasanya.
Masker Madu
Satu lagi bahan yang bisa kamu comot untuk menyehatkan rambut berwarnamu. Apalagi jika bukan madu. Kandungan moisturizer pada madu dipercaya dapat melembapkan sekaligus menutrisi bagian sel kulit kepala dan rambut yang rusak. Meski lengket, tetapi madu menjadikan rambut tampak lebih sempurna, lho!

Nah, jadi kamu lebih suka menggunakan masker yang mana?



Tidak ada komentar:

Posting Komentar